STIA LAN Makassar meluluskan 248 Wisudawan yang terdiri dari 87 Sarjana dan 161 Magister. Wisuda XXXVI yang dihelat di Max One Hotel pada 14 Oktober 2017 bertema “Transformasi Manajemen PNS dan Penguatan Fungsi ASN sebagai Perekat NKRI”.
Seminar Nasional yang diselenggarakan oleh STIA LAN Makassar dan Ikatan Alumni kali ini bertema “Transformasi Manajemen PNS dan Penguatan Fungsi ASN sebagai Perekat NKRI”. Tema dan Pembicara yang dihadirkan menjadi daya tarik peserta untuk mengikuti kegiatan yang diselenggarakan di Hotel Maxone hari Rabu kemarin (29/9/17).
STIA LAN Makassar telah menyelenggarakan kegiatan pengabdian kepada masyarakat yang dikemas dalam bentuk pelatihan di beberapa kabupaten di Sulawesi Selatan. Adapun bentuk pelatihan tersebut berupa pelatihan penyusunan dokumen SOP, penyusunan dokumen Analisis Jabatan, dan penyusunan dokumen Evaluasi Jabatan.